Tutup

Pendahuluan

Mungkin ada kejadian di mana kata tutup membuat seseorang kecewa. Namun ada kalanya, kata tutup juga bisa membuat seseorang berbahagia. Sementara bagi saya, di hari sabtu kemarin, tanggal 2 Juni 2012, yang bertepatan dengan genap empat tahun usia Syaikhan, kedua rasa itu saya rasakan bergantian.


Kecewa

Setelah saya mengantarkan Syaikhan ke Depok, saya segera menuju kelurahan untuk memenuhi undangan pembuatan e-KTP. Berdasarkan informasi yang saya dapat dan fakta yang saya lihat sendiri, hari sabtu dan minggu, pihak kelurahan menyediakan waktu pelaksanaan e-KTP bagi para penduduk yang bekerja. Karena di dua hari itulah mereka libur. Saya pun ingin memanfaatkan fasilitas tersebut.

Tiba di kelurahan, saya melihat bangku-bangku kosong yang berbaris rapi di bagian luar bangunan yang tidak terlalu besar. Namun kondisinya sepi. Hanya terlihat seorang tukang las yang sedang memperbaiki pintu pagar dan seorang lelaki tua yang duduk di samping bangku-bangku yang berbaris rapi tersebut.

Perasaan saya agak kurang enak. Jangan-jangan tutup. Namun untuk memastikan, saya parkirkan motor di halaman kelurahan lalu saya turun mendekati lelaki tua itu.

“Tutup, Pak!” Ucap lelaki tua itu seperti sudah tahu akan maksud kedatangan saya.

“Jadi nggak bisa hari ini, Pak?” Tanya saya untuk memperjelas jawaban tersebut karena saya mendapati pintu beberapa ruangan terbuka.

“Orang-orangnya nggak ada.” Jawab beliau. “Tapi tanya aja!” Sambung beliau sambil memberi isyarat untuk menanyakan langsung kepada seorang pemuda yang baru saja keluar dari salah satu ruangan.

“Hari ini nggak bisa, Pak!” Pemuda itu memberikan jawaban yang sama.

“Setiap sabtu libur atau gimana?” Tanya saya lagi.

“Sabtu kemaren sih buka. Cuma sabtu ini aja tutup.” Jawab pemuda itu.

Saya gagal untuk foto-foto di kelurahan dan harus kembali di hari sabtu yang lain.

Bahagia

Beberapa saat setelah tiba di rumah sehabis mengantarkan Syaikhan dan dari kegagalan membuat e-KTP, saya mengirimkan sebuah SMS.

“Bu, saya sudah transfer uang arisan sekian rupiah.”

Dan itu adalah SMS terakhir terkait dengan hutang arisan karena berdasarkan isi SMS beberapa bulan sebelumnya, kegiatan arisan akan berlangsung sampai bulan Juni tahun ini. Dan sekarang adalah bulan juni. Itu artinya, satu lubang hutang sudah tertutup. Alhamdulillah.


Penutup

Satu kata bisa memiliki dua makna. Mungkin, satu kejadian yang menimpa kita juga bisa memiliki dua makna atau dua sisi, baik atau buruk. Tinggal kita yang melihatnya dari sisi mana.

Iklan

Beli buku dapat gratis buku!

…::: click here! :::…

42 respons untuk β€˜Tutup’

  1. latansaide Juni 4, 2012 / 00:00

    jampang said: Mungkin, satu kejadian yang menimpa kita juga bisa memiliki dua makna atau dua sisi, baik atau buruk.

    Kalau situs Multiply ini tutup?

  2. hwwibntato Juni 4, 2012 / 00:00

    sudah tutup untuk sebuah tatap … he he he …

  3. cawah Juni 4, 2012 / 00:00

    wah udah lunas bln ini. *kok jd inget utang2 ku ya :)) moga cpt lunas jg dah πŸ˜€

  4. takedisaja Juni 4, 2012 / 00:00

    Kalo hr ini tutup, besok2 buka koq.

  5. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    latansaide said: Kalau situs Multiply ini tutup?

    sisi buruknya, nggak bisa menyelamatkan isi postingan yang banyaksisi baiknya, jadi tahu diri…. kita di sini numpang πŸ˜€

  6. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    hwwibntato said: sudah tutup untuk sebuah tatap … he he he …

    hhhmmm…… *perlu mencerna dalam waktu yang tidak bisa ditentukan

  7. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    cawah said: kok jd inget utang2 ku ya :)) moga cpt lunas jg dah πŸ˜€

    aamiin….masih ada satu pintu lagi yang belum ketutup. insya Allah dalam hitungan bulan bisa selesai. πŸ™‚

  8. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    takedisaja said: Kalo hr ini tutup, besok2 buka koq.

    seharusnya begitu

  9. bundel Juni 4, 2012 / 00:00

    jampang said: sisi buruknya, nggak bisa menyelamatkan isi postingan yang banyaksisi baiknya, jadi tahu diri…. kita di sini numpang πŸ˜€

    Nah, saya demen banget baca jawaban yang gini. Memang iya, yang punya site di Mp kan statusnya numpang doang di tempat orang lain wkwkwkwk….

  10. bundel Juni 4, 2012 / 00:00

    hwwibntato said: sudah tutup untuk sebuah tatap … he he he …

    Biar sudah tutup untuk sebuah tatap tapi tetep ngiklan xixixixixi………:-D

  11. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    medilubis said: gak di tipi aja ada iklannya..

    mahal.di sini kan gratis

  12. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    asasayang said: selalu ada 2 sisi mata uang ya

    kira-kira begitu, mbak

  13. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    bundel said: Nah, saya demen banget baca jawaban yang gini. Memang iya, yang punya site di Mp kan statusnya numpang doang di tempat orang lain wkwkwkwk….

    kalau mau yang aman dan bebas, ya bikin web sendiri dan kudu bayar, bunda πŸ™‚

  14. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    bundel said: Biar sudah tutup untuk sebuah tatap tapi tetep ngiklan xixixixixi………:-D

    di postingan pertama hari ini…. lupa pasang iklan πŸ™‚

  15. deikka Juni 4, 2012 / 00:00

    pernah ngalamin kekecewaan dengan kata ‘tutup’dah kebirit2 mau ke suatu toko, begitu sampe eh toko tutup

  16. jejak2mimpi Juni 4, 2012 / 00:00

    tutup oncom..*ngelirik mamang Hendra dan teh Dewi :p

  17. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    deikka said: pernah ngalamin kekecewaan dengan kata ‘tutup’dah kebirit2 mau ke suatu toko, begitu sampe eh toko tutup

    besoknya balik lagi dong, mbak πŸ™‚

  18. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    rahayuyoseph said: Hahahah…

    waduh…. ada yang lagi seneng nih πŸ™‚

  19. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    jejak2mimpi said: tutup oncom..*ngelirik mamang Hendra dan teh Dewi :p

    tutup oncom itu apa?

  20. kolakpisang4500 Juni 4, 2012 / 00:00

    ngomong2 e-ktp, masih bisa ke klrhn diambil potonya gk ya? Soalnya dulu gw blom jadi krn ada kesalahan data.

  21. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    kolakpisang4500 said: ngomong2 e-ktp, masih bisa ke klrhn diambil potonya gk ya? Soalnya dulu gw blom jadi krn ada kesalahan data.

    nah lho….!coba aja…. nggak tahu sebelum mencoba πŸ™‚

  22. hanifahnunk Juni 4, 2012 / 00:00

    *tutup*yaaahhhh gak jadi deh byar denda :p

  23. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    hanifahnunk said: *tutup*yaaahhhh gak jadi deh byar denda :p

    bayar besok aja, dendanya nambah satu hari πŸ˜›

  24. takedisaja Juni 4, 2012 / 00:00

    Oiya, selamat hari lahir syaikhan.Smg umurnya berkah, tambah pintar, jd penyejuk hati buat kedua orangtuanya.

  25. tintin1868 Juni 4, 2012 / 00:00

    jadiiii belom diurus gitu gegara tutup ektp-nya?

  26. tintin1868 Juni 4, 2012 / 00:00

    eeaahh syaikhan ultah toh.. selalu sehat dan cepat besar ya nak..

  27. rembulanku Juni 4, 2012 / 00:00

    selamat ultah buat Shaikhan, mana nih foto2 perayaannya?

  28. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    takedisaja said: Oiya, selamat hari lahir syaikhan.Smg umurnya berkah, tambah pintar, jd penyejuk hati buat kedua orangtuanya.

    aamiin.makasih doanya, amah

  29. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    tintin1868 said: jadiiii belom diurus gitu gegara tutup ektp-nya?

    iya mbak…. nanti datang lagi

  30. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    tintin1868 said: eeaahh syaikhan ultah toh.. selalu sehat dan cepat besar ya nak..

    iya… tanggal 2 kemaren.makasih doanya, tante… aamiin

  31. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    rembulanku said: selamat ultah buat Shaikhan, mana nih foto2 perayaannya?

    di tempat saya ngga dirayain, mbak πŸ™‚

  32. hwwibntato Juni 4, 2012 / 00:00

    bundel said: Biar sudah tutup untuk sebuah tatap tapi tetep ngiklan xixixixixi………:-D

    buat si Abang, iklan memang yang utama, tapi calon istri tetap yang pertama … he he he …

  33. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    hwwibntato said: buat si Abang, iklan memang yang utama, tapi calon istri tetap yang pertama … he he he …

    samalah kaya kang hendra xixixixi

  34. nanazh Juni 4, 2012 / 00:00

    aaaaah jadi inget kemaren ke Salatiga juga, pendaftaran ektpnya juga sudah tutup ~_~a

  35. jampang Juni 4, 2012 / 00:00

    nanazh said: aaaaah jadi inget kemaren ke Salatiga juga, pendaftaran ektpnya juga sudah tutup ~_~a

    jadi….. belum bikin juga?

  36. jaraway Juni 6, 2012 / 00:00

    hwwibntato said: sudah tutup untuk sebuah tatap … he he he …

    eeeeaaa… dalem nih

  37. jaraway Juni 6, 2012 / 00:00

    sampai ku menutuup mata *wloh..jadi inget maut

  38. jampang Juni 6, 2012 / 00:00

    jaraway said: jadi inget maut

    cerdas donk

  39. hwwibntato Juni 6, 2012 / 00:00

    jaraway said: eeeeaaa… dalem nih

    belum sempat ke dalem, sudah keburu tutup … he he he …

Tinggalkan Balasan ke jampang Batalkan balasan