Ketiga foto (dua foto burung merak dan satu foto masjid) untuk WPC dengan tema “on top” ini saya ambil sekitar akhir tahun 2007. Lokasinya berada di salah satu hotel di Kota Magelang.
Hotel yang saya dan tim singgahi bentuknya tidaklah seperti hotel kebanyakan di mana kamar-kamarnya berada di dalam satu bangunan tinggi dengan sekian lantai, melainkan setiap beberapa kamar berada dalam satu bangunan sementara kamar-kamar lainnya berada di bangunan yang lain. Jarak antar satu bangunan dengan bangunan lainnya juga cukup jauh. Demikian pula untuk menuju restoran tempat sarapan pagi, kami harus berjalan kaki sekian puluh meter.
Sebuah suasana yang berbeda terjadi di lingkungan hotel yang luas tersebut. Salah satunya adalah keberadaan beberapa ekor burung merak. Merak adalah spesies burung dalam genus Pavo dan Afropavo dari familia ayam hutan (pheasant), Phasianidae. Burung jantannya memiliki bulu ekor yang indah yang dapat dikembangkan untuk menarik perhatian merak betina. Ada tiga spesies Merak, yaitu Merak India (Pavo cristatus), Merak Hijau (Pavo muticus), dan Merak Kongo (Afropavo congensis).
Berikut adalah dua foto merak yang sedang berada di bagian atas kandangnya.


Sayangnya saya tidak melihat ketika si Merak mengembangkan ekornya. Atau jangan-jangan si Merak tersebut adalah betina. Kalau ada yang ingin melihat Merak lain yang sedang mengembangkan ekornya yang indah bisa lihat salah satu foto di album yang ini. Saya mengambil momen Si Merak Jantan tersebut ketika berkunjung ke kebun binatang Ragunan, Jakarta.
Kembali ke suasana hotel tempat menginap. Letak restoran hotel bersebelahan dengan lahan yang masih banyak pepohonan dan lebat. Tanahnya juga meninggi seperti bukit. Di salah satu titik, mata saya menangkap sebuah bangunan berwarna putih. Dari bentuk atapnya, sudah dipastikan bahwa itu adalah bagunan masjid atau mushalla. Mushalla yang seperti berada di atas pepohonan.

Lihat Foto Lainnya :
ijin nyimak mas…. 😀
Yang masjid oke.
Perasaan melihatnya sama dengan kalau sy mbolang, di daerah jauh dari apa-apa. Seneng banget kalau lihat kubah masjid
kan bisa jadi tempat istirahat 😀
bru melihat burung merak ‘live’ waktu main ke Ragunan.. 😀
waktu ke ragunan saya sempat foto lagi mekarin ekornya 😀
keren ya masjidnya warna putih kontras dengan warna hijau di sekelilinya.
iya mbak. pasti daerah sekitarnya sejuk 😀
kalau itu mungkin sekitar ketep kali ya kalau tadi di bilang di ambil sekitar magelang.
setahu aku dataran tinnginya cuma ketep atau juga daerah yang lain…
Kalau nggak salah ingat, hotelnya itu dekat dengan taman wisata… Kyai langgeng… Eh bener nggak yah itu namanya
masjid putihnya kontras di rimbunan dedaunan, cantik
iya. terima kasih 😀
foto masjid putihnya terlihat anggun diantara kehijauan.
Iya mbak. Nggak sengaja dapatin foto itu di hardisk ekternal lama
mesjidnya di atas bukit ya?
Mungkin. Saya cuma lihatnya seperti itu 😀
Burung meraknya cakep, pas dapet itu momennya ya, jarang2 🙂
iya teh. nggak dicari, tapi begitu lihat buru2 ambil gambar 😀
kayak pernah liat view kek gini(yg mesjid), dech. Tapi aku lupa di mana. Kalo itu di Magelang ya?
Hoyaaa, sekarang udah bukan weekly photo challenge , ya? punyaku masih dikasih judul pake WPC 🙂
iyah ada perubahan sejak perubahan themesnya. tapi yang lain masih pake WPC. saya ubah format judulnya karena pengen nambahin kata-kata aja. sebelumnya kan cuma foto doank 😀
aku paling suka burung merak di anatar burung-burng yang lain,
dan untuk mesjidnya keren banget dengan warna putih yng di kelilingin pohon hijau jadi lebih terlihat (y)
burung merak besar dan bulu2nya indah, apalagi kalau lagi melerbarkan bulu2nya
itu ada yang ngambil ga gan?
terimakasih 😉
pas ngambil foto seh masih di TKP