Sabiq’s Diary : Bocor Bocor!

sabiq mandi di bak winnie the pooh 1
Sejak tanggal 9 Mei 2015 lalu, atau ketika usiaku menginjak lima bulan, aku sudah mandi dengan air biasa. Bukan lagi air hangat. Apalagi aku mendapat hadiah berupa bak mandi bayi berwarna kuning dengan salah satu ujungnya berbentuk kepala Winnie The Pooh. Aku semakin senang mandi dengan air biasa. Apalagi aku bisa bebas bergerak dan duduk dengan nyaman tanpa perlu takut merasa sakit.

Sebelumnya, aku mandi menggunakan bak plastik berwarna biru. Aku merasa kurang nyaman menggunakannya. Sebab alasnya keras. Sekelilingnya juga keras. Bukan hanya aku yang tak merasa kurang nyaman, Nenek, Abi, dan Ummi juga merasa kurang nyaman bila menggunakannya. Sebab mereka khawatir jika kepalaku terbentur pinggir bak atau pantatku terasa sakit jika aku bergerak-gerak di dalam bak plastik tersebut.

Beda ketika aku menggunakan bak mandi Winnie The Pooh. Alasnya terasa empuk. Pinggirnya juga empuk. Kepalaku atau punggungku bisa disandarkan ke sisi bak mandi tersebut tanpa aku harus merasakan sakit. Aku pun jadi bebas menggerak-gerakan kedua tangan dan kedua kakiku sesuai keinginanku tanpa perlu khawatir merasakan sakit.

Karenanya, ketika bak mandi Winnie The Pooh itu bocor dan aku kembali di mandikan di bak plastik biru, aku langsung menangis. Padahal, aku tak pernah menangis saat mandi. Aku suka main air. Bahkan ketika aku belajar berenang, aku juga menyukainya.

Lalu Abi mencoba memompa lagi bak mandi Winnie The Pooh milikku itu agar bisa digunakan lagi. Aku pun mandi menggunakan bak mandi Winnie The Pooh lagi. Sayangnya, setelah dipompa, keesokan paginya, bak mandi Winnie The Pooh tersebut kembali kempes. Akhirnya, Abi memompa lagi sebab belum menemukan di mana letak bocornya.

Suatu hari, saat Abi dan Ummi belanja di minimarket, tentunya dengan menggajakku, Abi membeli lem super. Nantinya lem super itu digunakan untuk menambal bak mandi Winnie The Pooh yang bocor.

Sayangnya, sebelum lubang pertama ditemukan, bak mandi Winnie The Pooh mengalami kebocoran kedua. Abi menggunakan lem super dan kemudian lakban coklat untuk menambalnya. Berhasil. Sayangnya, lubang atau bocor yang pertama masih belum ditemukan.

Hingga akhir kemarin, setelah melakukan beberapa kali pencarian, Abi menemukan sebuah lubang lagi. Hanya saja belum dapat dipastikan apakah itu yang menjadi penyebab kempesnya bak mandi Winnie The Pooh selama ini. Yang jelas, Abi sudah menambalnya kembali dengan lem super dan lakban coklat lalu memompanya kembali.

Yes! Akhirnya aku bisa mandi lagi dengan menggunakan bak mandi Winnie The Pooh yang nyaman dan aman. Mudah-mudahan tidak ada bocor lagi sehingga Abi tidak perlu memompanya setiap hari. Aku pun bisa bergaya seperti ini 😀

sabiq mandi di bak winnie the pooh 2


Baca Diaryku Lainnya :

31 respons untuk ‘Sabiq’s Diary : Bocor Bocor!

  1. dianryan Juni 16, 2015 / 14:50

    ya ampun Sabiq…lucu banget sih kamu…

    • jampang Juni 16, 2015 / 21:26

      terima kasih, tante 😀

  2. Gara Juni 16, 2015 / 15:50

    Ketawamu itu lho Nak, bahagia sekali :hehe. Main air memang menyenangkan banget ya :)). Mudah-mudahan bisa terus mandi dengan bak kesayangan ini, sudahnya supaya bak Winnie the Pooh-nya tidak bocor-bocor lagi :)). Tapi kalau sudah bocornya banget, jangan sungkan minta Abi dan Ummi-mu buat membelikan yang baru *haha ini si Gara ngajarinnya gak bener :wkwk*.

    • jampang Juni 16, 2015 / 21:26

      iya om. aku senang dab bahagia,
      tapi kalau aku sudah besar nanti, nggak mungkin masih mandi pake bak winnie the pooh ini om 😀

      • Gara Juni 17, 2015 / 19:23

        Yap, nanti kalau sudah besar, baknya mesti lebih besar lagi! :hihi.

      • jampang Juni 17, 2015 / 22:05

        mungkin aku harus ke kolam renang om 😀

      • Gara Juni 18, 2015 / 09:36

        Oh iya, itu bisa juga jadi pilihan :hihi.

      • jampang Juni 18, 2015 / 10:09

        kata ummi aku akan diberikan les renang, om. nanti kalau sudah besar

      • Gara Juni 18, 2015 / 11:25

        Keren sekali, Sabiq! :)).

      • jampang Juni 18, 2015 / 13:17

        iya donk, om

      • Gara Juni 19, 2015 / 07:25

        Siap!

  3. GloryGrant Juni 16, 2015 / 19:28

    Sabiq kok lucu banget sih? Dikasih makan apa? Trus kok fotogenik gitu ya bisa senyum pas difoto. 🙂

    • jampang Juni 16, 2015 / 21:24

      kalau aku main air, aku pasti sering senyum dan tertawa tante. soalnya aku suka main air

  4. fenny Juni 16, 2015 / 20:25

    Dede sabiq sdh kuat duduk sendiri ya???

    • jampang Juni 16, 2015 / 21:22

      belum, tante. masih harus bersandar

  5. shiq4 Juni 16, 2015 / 20:53

    Wah sabiq jangan nangis, klo masih bocor bak winnie the poohnya minta aja sama ayah beli yang baru 🙂

    • jampang Juni 16, 2015 / 21:21

      aku nangis karena sakit kalau mandi di bak, om

  6. jiah al jafara Juni 17, 2015 / 06:49

    Asiknyaaa mandi… Paham banget Sabiq kalo difoto hehe

    • jampang Juni 17, 2015 / 08:03

      asyik dong, tante 😀
      aku sudah ngerti kalau difoto dengan kamera handphone

  7. Ria Juni 17, 2015 / 09:14

    Ciyeee Sabiq, bathtubnya unyu-unyu gitu…..
    Pasti Abi nya juga pengen ikutan nyemplung disitu deh, hahahahha

    • jampang Juni 17, 2015 / 13:32

      kalau abi nggak mungkin bisa masuk, tante 😀

      • Ria Juni 18, 2015 / 07:55

        Hahaha, kirain Abinya juga pengen ikutan nyebur 😀

      • jampang Juni 18, 2015 / 07:56

        abi pasti tahu diri, tante 😀

  8. bunda4R Juni 17, 2015 / 14:00

    kan ada lem khusus untuk kolam renang plastik kayak punya sabiq.. bisa dibeli di rafishop.com.. *iklan 😀

    • jampang Juni 17, 2015 / 14:08

      wah… ngiklan di sini bayar lho, tante 😀

      tadi pagi Abi melihat winnie the pooh dalam kondisi normal. sepertinya sudah tidak kempes lagi.

  9. Mas Djie Juni 17, 2015 / 14:34

    Sering-seringlah difoto kang, siapa tahu nanti jadi model 😀

    • jampang Juni 17, 2015 / 15:52

      kalau aku jadi foto model, nanti abi ngiri, om 😀

      • Mas Djie Juni 17, 2015 / 15:56

        Hahaha.. abi mah harus selalu ngalah le.. 😀

      • jampang Juni 17, 2015 / 16:57

        iya yah 😀

  10. alrisblog Juni 18, 2015 / 11:56

    Anak kecil memang suka bermain air ya, termasuk Sabiq juga, 🙂

    • jampang Juni 18, 2015 / 13:16

      iya, om. aku suka main air dan mandi 😀

Tinggalkan jejak anda di sini....

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s